-Register for Learning.
-Read forum rules before register.
-Register for see full topics.
*Active on Forum*

Join the forum, it's quick and easy

-Register for Learning.
-Read forum rules before register.
-Register for see full topics.
*Active on Forum*

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

    Lepas Tukik, Dubes Blake Puji Pantai Boom

    robot
    robot
    Seng Duwe Omah
    Seng Duwe Omah


    Jumlah posting : 355
    Reputation : 0
    Join date : 30.10.12
    Age : 35
    Lokasi : banyuwangi

    Lepas Tukik, Dubes Blake Puji Pantai Boom Empty Lepas Tukik, Dubes Blake Puji Pantai Boom

    Post by robot Sat Nov 22, 2014 1:22 pm

    BANYUWANGI – Setelah kemarin berdialog tentang Compassionate City dengan masyarakat Osing, Duta Besar Robert O. Blake Jumat pagi ini (21/11) melepas tukik (anak penyu) di Pantai Boom Banyuwangi. Blake melepas tukik bersama Konsul Jenderal Joaquin Monserrate, Bupati Abdullah Azwar Anas dan ratusan pelajar.

    Tak hanya sekedar melepas, Blake bahkan mengikuti anak penyu yang dilepaskannya sampai benar-benar masuk ke air laut. Begitu anak penyu tersebut berhasil masuk ke laut, Blake pun langsung berteriak kegirangan.

    “Saya senang melepas tukik disini, terlebih saya melihat banyak anak muda yang ikut melepas tukik. Ini menunjukkan adanya kepedulian terhadap lingkungan hidup. Inilah yang terpenting dalam konservasi lingkungan, yakni adanya kepedulian,”tandas Blake.

    Setelah melepas tukik, Blake juga memungut sampah di Pantai Boom bersama masyarakat Banyuwangi. Dia bahkan tanpa segan memungut ranting-ranting kayu dengan bertelanjang tangan. Ranting-ranting kayu yang dipungutnya tersebut dimasukkan ke dalam sebuah kantong plastik besar. Aksinya itu juga diikuti oleh yang lain. “Saya tadi dari hotel sudah berniat untuk bersih-bersih pantai, ternyata di sini pantainya sudah bersih. Semoga ke depan kebersihannya terus terjaga sehingga banyak wisatawan yang datang kemari dan menyebabkan perekonomian disini meningkat,”kata Blake.

    Blake memilih Banyuwangi untuk perayaan thanksgiving, karena Banyuwangi merupakan kota pertama di Indonesia yang masuk dalam jaringan compassionate city. “Thanksgiving identik dengan rasa bersyukur dan spirit cinta kasih ke sesama manusia. Saat tahu, Banyuwangi sebagai kota welas asih pertama di Indonesia, maka kami memutuskan untuk merayakannya di sini. Setelah berada di sini sejak kemarin (Kamis-red), dan pilihan saya tidak salah untuk menggelarnya di sini,” pungkas Blake.

      Waktu sekarang Fri Apr 19, 2024 11:27 pm